FURNITERUS.com – Pernah mendengar istilah dapur kotor dan dapur bersih? Faktanya istilah ini hanya ada di beberapa negara di Asia, termasuk Indonesia. Orang Indonesia membedakan konsep dapur kotor dan bersih untuk memisahkan antara tempat memasak dan menyiapkan makanan. Dapur kotor merupakan dapur yang digunakan untuk memasak dan mengolah makanan, sedangkan dapur bersih merupakan tempat untuk menyiapkan makanan. Dengan adanya dapur kotor, ruang gerak pun menjadi lebih bebas karena kamu tidak perlu takut dapur terkena kotoran. Nah, bagi kamu yang ingin membuat dapur kotor pada rumah, lihat dulu beberapa inspirasinya berikut ini.
Sumber: unsplash.com
Dapur yang satu ini memiliki konsep desain semi outdoor. Untuk mewujudkan desain semi outdoor, kamu perlu membuat model bukaan yang sangat luas agar kamu bisa lebih leluasa saat memasak. Tambahkan pula jendela atau pintu kaca yang bisa digeser saat memasak sebagai tempat sirkulasi udara. Agar lebih nyaman, tambahkan kitchen island yang bisa kamu gunakan untuk mengiris atau mengolah bahan makanan sebelum dimasak. Tampilan dapur pun akan terlihat semakin mewah dan nyaman digunakan untuk memasak bersama dengan keluarga.
Sumber: unsplash.com
Biasanya, dapur kotor didesain dan diletakkan di bagian yang tidak terlalu terlihat dari ruang tamu atau ruang utama. Salah satu area yang kerap digunakan adalah teras belakang rumah yang dekat dengan taman belakang. Desainnya yang dekat dengan taman pun memungkinkan sirkulasi udara dan cahaya matahari bisa masuk secara maksimal ke dapur. Dengan begitu, dapur pun akan terhindari dari bau tak sedap saat memasak. Asap masakan yang dihasilkan juga tidak akan menyebar ke area dalam rumah. Lengkapi dapur dengan rak tempat penyimpanan bumbu dan alat masak serta kursi atau meja tempat menyiapkan bahan masakan sesuai selera.
Sumber: unsplash.com
Desain industrial semakin banyak disukai dan dipilih beberapa tahun terakhir. Desain ini sangat populer digunakan untuk desain kafe atau restoran dengan konsep yang modern. Nah, desain yang satu ini juga bisa diaplikasikan pada dapur rumah untuk memberikan kesan yang modern sekaligus maskulin. Karakteristik dari desain industrial adalah penggunaan material besi dan baja yang kental. Kamu bisa menggunakan lampu, meja, kursi, oven, kompor, lemari es hingga perlengkapan dapur lainnya dari material berbahan dasar metal. Langit-langit ekspos juga menjadi daya tarik yang khas dari desain industrial.
Sumber: unsplash.com
Desain mediterania sangat identik dengan penggunaan material alam pada desainnya. Desain dapur yang satu ini sangat cocok untuk kamu yang memiliki halaman belakang rumah dengan lahan yang luas dan ingin membuat dapur outdoor. Dapur mediterania bisa memberikan kesan hidup dan alami dari penggunaan material batu alam. Ruangnya yang luas juga akan memudahkan kamu saat memasak, apalagi saat memasak bersama keluarga untuk acara tertentu.
Sumber: unsplash.com
Mau menghemat budget dalam pembuatan dapur? Kamu juga bisa lho mencoba desain unfinished. Walaupun terkesan belum selesai, nyatanya tampilan dapur yang satu ini tetap terlihat menawan dan memiliki keunikan tersendiri. Kamu bisa menghadirkan desain tembok yang hanya disemen dan belum dicat, atau elemen batu bata ekspos.
Selain pada dinding, padukan juga dengan elemen kayu yang terlihat asli tanpa dipoles pada bagian kabinet, meja makan, atau kursi makan. Kamu juga bisa menambahkan beberapa tanaman hias hijau di sudut dapur untuk menciptakan suasana yang asri.
Sumber: furniterus.com
Biasanya dapur dengan desain modern cocok diaplikasikan pada rumah dengan lahan yang cukup luas. Untuk menciptakan desain dapur modern, kamu bisa memilih berbagai perlengkapan dapur dengan desain yang sederhana dan warna natural. Tak lupa, tatanan lampu pada dapur modern pun harus diaplikasikan dengan maksimal. Lengkapi juga dapur dengan berbagai peralatan canggih, seperti kompor tanam, lemari es, sink, dan kitchen set yang luas. Mau lebih sempurna? Tambahkan alat penghisap asap di bagian tengahnya.
Nah setelah melihat beberapa inspirasi desain dapur kotor di atas, mana yang paling ingin kamu terapkan pada rumah?